Minggu, 17 Mei 2015

OBAT DIARE TRADISIONAL AMAN UNTUK IBU MENYUSUI

OBAT ALAMI UNTUK MENGATASI DIARE PADA IBU MENYUSUI

Obat diare untuk ibu menyusui - Diare bisa terjadi pada siapa baik itu anak – anak ataupun orang dewasa. Pada ibu menyusui diare bisa terjadi. Ketika masalah kesehatan ini terjadi pada ibu menyusui harus segera ambil tindakan cepat. Karena, sangat berbahaya bagi kesehatannya juga bayi yang menyusu. Karena ketika bakteri didalam usus tidak dibunuh dengan cepat maka seorang yang
terserang diare akan menjadi lemas karena terlalu sering BAB dalam bentuk cairan ataupun feses lembek. Dengan demikian langkah cepat harus segera diambil supaya tidak kehabisan cairan didalam tubuhnya.

OBAT DIARE UNTUK IBU MENYUSUI

PENYEBAB DIARE


Diare merupakan, sebuah penyakit dimana penderita mengalami rangsangan buang air besar secara terus – menerus dan tinja berupa feses dengan kandungan air berlebihan. Diare ini bisa terjadi karena berbagai faktor penyebab mulai dari konsumsi makanan, kebersihan lingkungan serta alergi terhadap beberapa jenis olahan makanan instant. Salah satu faktor penyebab diare yang paling sering terjadi adalah terkena makanan yang terlalu pedas ataupun kondisi lingkungan terutama kamar mandi kumuh sehingga mampu menumbuhkan bakteri penyebab diare.

Bahan Yang Harus Dipersiapkan :

Salah satu obat diare untuk ibu menyusui adalah terbuat dari bahan tradisional. Langkah aman untuk mengatasi diare dengan menggunakan kencur yang merupakan tanaman obat dengan berbagai khasiat untuk kesehatan. Tanaman suku Zingiberacee ini mengandung pati, mineral, minyak atsiri, asam metil kanil dan panta dekaan, asam cinnamic, ethyl aster, asam sinamic, borneol, kamphene, paraemarin, serta alkaloid yang mampu mengatasi diare secara tuntas. Bakteri penyebab diare bisa terbunuh dengan senyawa alami didalam tanaman toga ini.

Cara Pembuatan :

Bunda cukup menyiapkan 3 rimpang kencur sebesar ibu jari. Selanjutnya bersihkan kencur dengan cara dicuci sampai bersih tanpa dikupas. Parut kencur ini untuk diambil airnya. Peras kencur dengan menggunakan air hangat dan tambahkan madu sebagai penawar rasa pahit pada kencur. Selain diminum perasan air kencur ini juga bisa dioleskan pada perut supaya kondisi kesehatannya cepat pulih. Obat diare untuk ibu menyusui tradisional ini sangat aman untuk dikonsumsi ibu menyusui karena tidak menyebabkan efek samping selama pengkonsumsian.

Demikianlah obat diare untuk ibu menyusui yang berbahan herbal yang aman dikonsumsi.Dalam ibu menyusui gunakanlah obat-obatan yang alami agar bayi anda tetap sehat.Terima kasih

Sumber :www.bundakamil.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar